By : Agung Chandra (FBII Mapindo 2010)
Experience is the best teacher. Banyak pengalaman yang saya dapatkan saat saya training di Hotel Bali Baik. Pengalaman ini saat bermanfaat bagi saya. Selama saya training sampai saya melaksanakan Daily Worker sekarang, saya mendapatkan tugas di Base Bali restaurant. Base Balli Restaurant merupakan restaurant yang khusus menyajikan special Balinese food seperti one set menu Bali magibung, Risjtafel dan segala jenis masakan Bali dengan suasana ala Bali.
Menu yang dijual di Base Bali Restaurant sebagian besar adalah menu-menu Balinese food contohnya yang paling favorit Bebek Goreng, Bali magibung, nasi bali, nasi lawar, nasi komoh. Selain itu Base Bali Restaurant menyiapkan Indonesian food seperti seafood dan vegetarian. Base Bali restaurant menyediakan 60 seat yg di inside dan 4 Gasebo untuk outsidenya.
Dibuka untuk lunch dan dinner pada pukul 11.00 sampai pukul 23.00 Wita. Kapasitas restaurant ini adalah 60 kursi dan 20 meja. Ada dua shift di Base Bali Restaurant yaitu pagi (06.45 – 13.00 Wita) dan sore (14.45 – 23.00 Wita).
Pada tanggal 31 desember 2010, Hotel Bali Baik mengadakan Event yg sangat besar yang bertema NEW YEARS EVE. Pada tanggal 30, seluruh training. DW, dan F&B Manager mengadakan rapat khusus membahas acara new years eve. Disana F&B Manager menerangkan tugas tugas dan section yg akan di dapat. Disini saya di berikan tugas untuk incharge di Base Bali restaurant, dimana tugas saya harus mampu menyaring tamu-tamu yg tidak makan di hotel yg mereka tinggali. Tugas ini sangat berat bagi saya sebab harus memiliki tanggung jawab yg tinggi. Berkat ida sanghyang widi wasa, semuanya berjalan dengan lancar dan berkat team work yang sangat baik. Jam 11.00 restaurant di tutup, setelah itu kami yg bertugas di Base Bali restaurant menuju lobby tempat diadakannya event yg paling besar. Setelah jam 12.00 semua bergembira menyambut tahun baru dengan di hidupkannya kembang api. Saat acara sudah selesai, kami para DW, training, dan seluruh karyawan HS beristirahat dengan menyantap Babi Guling yg telah di sediakan. Disinilah rasa kekeluargaan yg sangat terasa bagi saya.
Demikianlah pengalaman yang telah saya dapat selama on the job training di Hotel Bali Baik
0 komentar
Posting Komentar